Rabu, 07 November 2012

Buku Manipulasi Foto dengan adobe photoshop

Berikut ini adalah beberapa referensi buku yang bisa anda pelajari agar anda bisa menguasi adobe photoshop dengan mudah.karena selain dari internet ada baiknya kita juga membeli buku-buku yang berkaitan dengan adobe photoshop ini,supaya kita bisa mempelajarinya dan memperaktekkannnay.tutorial-tutorial dalam buku ini sangatlah mudah untuk dpraktekkan ,karena sudah dikemas dengan bahasa yang mudah dimengerti beda dengan tutorial-tutorial yang akan kalian temukan di internet.jadi berikut daftar buku yang bisa  jadi referensi kalian :

1. 7 Jam Belajar Interaktif Photoshop CS6 untuk Orang Awam
Photoshop CS6 menawarkan lebih banyak fitur baru dan perbaikan pada fitur-fitur lama. Tidak hanya perubahan interface, namun juga penambahan tool, filter, image adjustment, panel dan lain-lain.
Buku ini akan membahas bagaimana menggunakan Photoshop pada umumnya, yaitu untuk mengolah foto. Dengan beragam contoh mulai dari teknik sederhana memotong foto, menyesuaikan pencahayaan, mengubah ukuran hingga memberikan efek-efek untuk memperindah foto.

2.Kumpulan Proyek Desain Grafis dengan Photoshop CS6
Setelah mengeluarkan buku Photoshop dan Illustrator CS5 untuk Desain Grafis, kali ini penulis mencoba mengangkat tema yang sama ke dalam seri Kumpulan Proyek Desain Grafis dengan Photoshop CS6.
Sesuai dengan judulnya, buku ini merupakan kumpulan proyek desain pilihan yang banyak dipakai untuk media promosi saat ini, diantaranya adalah Logo, Kartu Nama, T-Shirt, Flyer, X-Banner, Web dan sebagainya. Sedangkan tema yang diangkat dalam buku ini adalah Restoran dengan menu pasta dan pizza dari itali, “yummy”.

Manipulasi Foto edisi Hewan Unik dan Seram, dari judulnya mungkin terdengar sedikit lucu, tapi memang itulah isi manipulasi yang ada dalam buku ini.
Buku ini mengajak Anda membuat manipulasi 16 ekor hewan dalam kategori unik dan seram, diantaranya ada Frogosaurus yang merupakan penggabungan katak dengan t-rex, Bettlewar gabungan kumbang dan tank sampai yang paling seram adalah Dragosaurus yang memanipulasi seekor dinosaurus menjadi naga yang dilanjutkan dengan mengubah settingnya ke sebuah kota dengan susana kehancuran dalam manipilasi Dragon in Town.

Tidak dipungkiri lagi Adobe Photoshop merupakan aplikasi pengolah gambar atau foto yang paling banyak digunakan karena fitur-fiturnya yang memadai.
Dengan Photoshop Anda dapat berkreasi dengan foto-foto yang Anda miliki sebebas mungkin termasuk dengan menciptakan foto-foto yang unik atau gokil.
Kata gokil sendiri merupakan istilah gaul dari kata gila. Dengan demikian, kreasi foto gokil bisa jadi merupakan kreasi foto gila yang unik, nyeleneh, dan tidak biasa.
Banyak kreasi gokil yang dapat Anda buat dengan mengikuti pembahasan dalam buku ini langkah demi langkah.
Buku 25 Kreasi Foto Gokil dengan Adobe Photoshop CS6 membahas pembuatan 25 kreasi foto gokil dengan Photoshop, mulai dari kreasi yang paling sederhana hingga yang paling rumit dan unik.
Lebih lengkap, buku ini membahas:
# Kreasi Bingkai Gokil
# Kreasi Foto Wajah Gokil
# Kreasi Foto Bertema Dunia Lain
# Kreasi Poster Film Gokil
# Kreasi Foto Sport Gokil

5. 38 Manipulasi Foto Iseng Photoshop CS5
Dengan terbitnya buku ini, genap sudah 8 buah judul buku manipulasi foto yang telah saya tulis. Pertanyaan pertama Anda, Mengapa judulnya manipulasi foto iSeng? karena memang isi buku ini bertujuan iseng alias usil bin jahil. Misalnya manipulasi foto untuk menukar wajah, foto bareng artis, membuat gigi ompong, menjadikan mr.Bean sebagai Terminator hingga memakaikan jilbab pada miyabi!


6. 44 Manipulasi Foto Spektakuler Photoshop CS5
Dari sekian banyak buku, 45 manipulasi foto merupakan karya pertama saya yang sangat berkesan. Tidak hanya Anda, saya pun belajar banyak hal dalam proses penulisan buku pertama saya tersebut, yang hingga saat ini masih exist di toko-toko buku.
Dalam buku ini, saya mengajak Anda untuk kembali berlatih manipulasi foto dengan stok gambar yang lebih banyak, lebih bagus dan ide-ide yang lebih gila. Inti dari buku ini adalah bagaimana memanfaatkan stok gambar yang tepat dan sedikit kreatifitas untuk menghasilkan manipulasi foto yang spektakuler, namun dengan cara sesederhana mungkin.(baca selengkapnya)

Berselang cukup lama dari buku pertama, kini saatnya Anda mengupdate efek-efek terbaru Photoshop. Dengan kecanggihan photoshop yang terus ditingkatkan, Anda dapat membuat beragam efek fantastis yang lebih memukau.
Penjelasan yang lebih to the point dan mengasah nalar menjadi pertimbangan tersendiri untuk menambahkan jumlah efek lebih banyak. 50 efek profesional photoshop akan mengantar Anda membuat efek fantastis text yang banyak dipakai dalam film, manipulasi foto, membuat efek ledakan, force field atau petir, bermain dengan perspektif 3D, dan bekerja mudah dengan plug-ins.(baca selengkapnya)

Jika Anda beranggapan manipulasi hanyalah penggabungan dari beberapa gambar menjadi satu, yang kebanyakan hanya menggunakan teknik masking dan blending, tahan dulu! Pernahkah Anda mencoba membuat sendiri sebuah manipulasi hasil imajinasi Anda? Atau katakanlah sebuah manipulasi re-make menggunakan source gambar inspirasi Anda sendiri? Jika iya, tentu Anda pernah mengalami kesulitan dalam mencari stock gambar yang pas, baik dari segi ukuran atau angle.


Photoshop dan Manipulasi Foto memang dua hal yang tak terpisahkan. Dengan stok gambar yang tepat dan imajinasi, tiada batasan manipulasi foto yang dapat dibuat.
Bila beberapa buku karya penulis sebelumnya telah cukup banyak mengenalkan beragam tema manipulasi foto, maka buku ini hanya akan membahas 1 tema, yaitu Mitologi.
Di sini Anda akan diajak untuk membuat manipulasi foto dengan tema mitologi, seperti gunung olimpus, centaur, apel emas, burung phoenix, dewa perang dan lain sebagainya.

Jika Anda pernah menggunakan layanan PhotoFunia.com, photo-notes.net, gooifier.com, dumpr.net dan befunky.com, tentu tidak asing dengan manipulasi dalam buku ini. Ya, nama tersebut merupakan sederet situs manipulasi foto yang dapat Anda gunakan untuk mengedit foto secara instan melalui layanan online / web.
Mengikuti tema dari berbagai situs manipulasi foto online di atas, buku ini mengajak Anda untuk mempelajari bagaimana membuat sendiri berbagai manipulasi foto unik seperti puzzle, rubik’s cube, snow globe, koin, poster, kaos pop art, kaleng minuman, poster dan lain-lain.(baca selengkapnya)

Bagi Anda yang telah membaca buku ‘45 Manipulasi Foto Profesional Photoshop CS’, tentunya buku ini sudah ditunggu-tunggu. Karena secara tidak langsung, buku ini merupakan reset dari buku fenomenal tersebut.
Mengikuti pakem buku 45 manipulasi, dalam buku ini Anda juga diajak untuk membuat banyak manipulasi foto menarik, mulai dari yang termudah hingga yang paling rumit. Bedanya, dalam buku ini hasil akhirnya diupayakan senyata dan seindah mungkin :)

Siapa yang tak kenal Photoshop, program pengolah foto yang paling populer dan paling banyak digunakan saat ini. Berbagai gambar manipulasi spektakuler dapat anda wujudkan dengan Photoshop, bahkan dengan langkah-langkah yang cukup sederhana sekalipun.Buku ini mengupas berbagai macam teknik rahasia membuat efek secara profesional menggunakan Photoshop. Terdapat 45 efek profesional yang terbagi menjadi 6 Bab antara lain Efek Teks, Efek Foto, Objek Profesional, Efek Spesial, Pigura dan Animasi.(baca selengkapnya)


Lagi-lagi manipulasi foto, apakah penulis sudah kehabisan ide? Sama sekali tidak, karena alasan utama buku ini ditulis adalah untuk menambah wawasan para pembaca sekalian, mengenai; “Bagaimana cara untuk mengubah foto biasa, menjadi terlihat Gaul” atau keren? Terserah bagaimana Anda mendefinisikan hasil akhir manipulasi dalam buku ini, yang jelas ada banyak sekali tips serta ilmu yang bila telah dikuasai dengan benar akan membuat teman-teman Anda menyodorkan foto mereka sembari berkata “Tolong manipulasi-in foto gue donk, biar keren gitu” :).(baca selengkapnya)

14. 14 Manipulasi Foto Spektakuler Photoshop
Beda dengan sebelumnya, kali ini penulis menyajikan sebuah buku manipulasi foto dengan format Full Color alias berwarna di setiap halamannya. Tentu saja selain perubahan signifikan tersebut, terdapat juga peningkatan-peningkatan lain, misalnya mutu kertas yang lebih baik dan penyajian materi dengan bahasa yang lebih mudah dipahami. Baik Anda seorang ahli manipulasi foto maupun yang baru belajar, akan mendapatkan banyak sekali teknik bermanfaat dan tips-tips yang luar biasa mujarab sebagai jurus andalan Anda sewaktu ber-manipulasi foto-ria :)(baca selengkapnya)


Semoga Bermanfaat,,,,

0 komentar:

Posting Komentar